Senin, 24 Juni 2013

Pantai Losari

  Pantai Losari merupakan salah satu objek wisata di Makassar, Propinsi Sulawesi Selatan. Pantai Losari ini juga merupakan ikon kota Makassar sendiri. Pantai ini terletak di jalan Penghibur kota Makassar. Tidak seperti pantai-pantai pada umumnya yang berpasir putih yang bisa digunakan untuk bermain pasir di pantai, di sepanjang bibir pantai Losari ini sudah dibangun tanggul dari beton untuk menahan air laut.  

Pantai Losari ini menjadi tujuan utama masyarakat kota Makassar untuk menghabiskan waktu luang seperti jogging atau olah raga di pagi hari dan wisata kuliner serta melihat sunset pada sore harinya. Karena di sepanjang pantai Losari ini berjejer warung tenda yang panjangnya sekitar 1 kilometer bahkan ada yang menjulukinya sebagai warung terpanjang di dunia. Suasana pada sore hari di pantai ini sangat ramai sekali, kebanyakan pemuda-pemudi yang sedang menikmati romantisme keindahan matahari terbenam di pantai ini.
Di sebelah selatan anjungan pantai Losari terdapat kafe dan restoran terapung yang menggunakan kapal tradisional Bugis yaitu "Phinisi". Disini sobat bisa menikmati berbagai jenis kuliner laut dengan harga berkisar antara 7.500 sampai 25 ribu rupiah per porsi. Jangan lewatkan juga untuk mencicipi kuliner khas pantai Losari ini yaitu pisang Epe yaitu pisang yang dibakar lalu diberi gula merah cair. Pasti mantap. Selain itu juga ada makanan khas Makassar lainnya seperti Coto Makassar, Pisang Ijo, Sop Konro, Pallu Butung.

0 komentar:

Posting Komentar